,

Jonsi Doktor ke-84 Jebolan UIN Bengkulu, Sukses Pertahankan Disertasi dengan Nilai Cumlaude

oleh -228 Dilihat
Jonsi bersama kedua orang tua dan Rektor UIN Bengkulu setelah sidang promosi Doktor Jumat 3 Mei 2024

infosumatera.com-Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Bengkulu menambah 1 lagi tenaga pengajar bergelar Doktor (Dr.)
Paska digelar sidang Promosi Doktor atas nama Jonsi Hunadar, M. Ag di Gedung Paska Sarjana UIN Fatmawati Bengkulu Jum’at 3 Mei 2024.

Sidang Promosi Doktor itu di Ketua Ketua Dewan Penguji yang juga Rektor UIN Fatmawati Bengkulu Prof. Dr KH. Zulkarnain Dali, M.Pd ditambah penguji Utama yang juga Ketua Program Pasca Sarjana UIN Fatmawati Bengkulu Prof. Dr.Rohimin, M. Ag serta 1 penguji Eksternal Prof. Dr Yohanes Syafri, M.Pd.

Sidang Promosi Doktor ke-84 yang berhasil lulus dari UIN Bengkulu kali ini dibantu 4 Penguji bergelar Doktor dan Sekretaris Dewan penguji yang juga bergelar Doktor. Total ada 3 Profesor dan 5 Doktor turut ambil bagian dalam Promosi Doktor dan 1 Profesor lagi berhalangan hadir atas nama Prof. Dr. Zubaedi, M. Ag.

Anak ke-3 Pasangan H. Djatmi’an Khatmir dan Hj Siti Asma tersebut berhasil mempertahankan disertasi berjudul Implementasi Pendidikan Akhlak Melalui Metode Pembiasaan dan Keteladanan pada Peserta Didik di YPI Al-Al-Azhar Bengkulu.

Suami dari Hj. Olita Anggraini, MT.Pd yang merupakan guru di MTs. N 1 Kota Bengkulu itu berhasil lulus dengan nilai Cumlaude setelah sekitar 2 jam memaparkan hasil Disertasi dan menjawab pertanyaan-pertanyaan penguji denga baik.

Ketua Dewan Penguji Prof. Dr. Zulkarnain Dali, M.Pd mengucapkan selamat atas keberhasilan ini. Zulkarnain Dali mengapresiasi kehadiran kedua orang tua doktor baru tersebut yang masih tampak sehat diusia yang sudah memasuki kepala 80 tahun.

”Selamat ya Jonsi, tentu ini membanggakan sekali untuik kedua orang tua ”ucapnya setelah mengetuk palu tanda berakhirnya sidang promosi Doktor.

Sementara itu Dr. Jonsi Hunadar yang baru saja berhasil dalam sidang promosi Doktor tak kuasa menahan haru. Sambil terisak Jonsi mengucapkan terima kasih atas bantuan semua pihak. “kepada bak, mak, istri tercita dan anak-anak serta saudara adik kakak, dan teman- teman seperjuangan saya sampaikan ucapan terima kasih, semoga ini menjadi amal pahala,”ujarnya.

Seluruh keluarga besar Jonsi termasuk dari pihak istrinya turu hadir dan nampak sangat bahagia atas capaian gelar akademik tertinggi ini.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.