,

Catat, Ini Keutamaan Shalat Fardhu Shubuh di Masjid Berjamaah untuk Lak-laki dan Qabliyah Shubuh

oleh -27 Dilihat

Oleh Iksan Agus Abraham, SH

BENGKULU, infosumatera.com-Muslimin-Muslimat, mukminin-mukminat dimana saja berada memiliki kewajiban mengerjakan salat fardhu lima waktu sehari semalam.

Shalat lima waktu sehari semalam tersebut yakni salat dzuhur, salat ashar, salat magrib, salat isya dan salat shubuh. Masing-masing salat sudah ditentukan waktu mengerjakannya. Bila dikerjakan tepat waktu maka catatan pahalanya sangat besar. Masing-masing shalat fardhu memiliki shalat sunnah rawatib, baik qabliyah maupun bakdiyah.

Kewajiban mengerjakan shalat, merupakan sesuatu yang istimewa, lantaran perintah ini, langsung dijemput oleh Rasulullah SAW melalui peristiwa isra’ mikraj. Saat itu Nabi Muhammad SAW dengan ditemani Malaikat Jibril menaiki kendaraan Buraq yang super cepat seperti kilat menghadap langsun ke Sdiratul Muntaha guna berjumpa dengan Allah SWT.

Dalam Al-quran dan hadist-hadist Nabi Muhammad SAW, sangat banyak menjelaskan tentang kewajiban salat fardhu ini termasuk lipatan-lipatan pahalanya.

Satu diantara keutamaan dari salat-salat tersebut ialah salat fardu shubuh berjamaah di Masjid ditambah dengan qabliyah shubuh yang dianjurkan atau dapat dkerjakan di rumah sebanyak dua rakaat.

Berikut disampaikan hadist-hadist yang menjelaskan keutamaan shalat shubuh berjamaah dan qabliyahnya.

Barang siapa yang salat shubuh berjamaah, di Masjid maka dia seperti shalat seluruh malam (Hadist Riwayat Muslim). Barang siapa yang salat shubuh berjamaah, di masjid kemudian dia duduk berzikir kepada Allah hingga matahari terbit, lantas salat dua rakaat, maka baginya seperti pahala haji dan umrah yang sempurna, sempurna , sempurna (Hadist Riwayat Tirmidzi). Shalat berjamaah lebih utama dibandingkan shalat sendirian dengan 27 derajat (Hadist Riwayat Bukhari-Muslim).

Dua rakaat sholat sunnah shubuh lebih baik daripada dunia dan seisinya (Hadist Riwayat Muslim)

Membaca dari beberapa hadist diatas, terang dan jelaslah bagi kita sangat banyak dan besarnya pahala yang bakal diperoleh, bila kita membiasakan shalat shubuh berjamaah di Masjid.

Tak dapat dipungkiri, shalat shubuh berjamaah ini, tergolong shalat yang berat untuk  dikerjakan. Bagaimana tidak, karena saat itu kita tengah nyenyak-nyenyaknya tidur. Ditambah lagi udara yang masih dingin menyengat, lebih-lebih jika kita tinggal dikawasan pegunungan atau dataran tinggi.

Namun itulah sunnatullah, semakin berat kewajiban yang harus dipikul semakin besar pula balasan dari Allah SWT yang akan diperoleh.

Penulis adalah Pengurus Masjid Al-Hadi RT 023 Bentiring Permai Kota Bengkulu

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.